Memelihara Iman di Tengah Segala Situasi
Kitab Ezra dan Nehemia dalam tradisi Yahudi merupakan dua kitab satu kesatuan. Walter Brueggemann mengatakan bahwa perhatian terbesar dari kedua kitab ini adalah pembentukan komunitas Yahudi pasca pembuangan. Di sisi lain, selain masalah “identitas nasionalisme,” persoalan yang sangat penting menjadi pembahasan kitab Ezra adalah masalah keimanan, spiritualitas umat Yahudi. Kehidupan orang-orang Israel yang kembali pasca pembuangan sangat memprihatinkan: selain minoritas, mereka juga mengalami krisis identitas dan hampir kehilangan ciri khasnya sebagai umat pilihan Allah, penyembah Yahweh, dan secara sosial, ekonomi dan politik kehidupan mereka belum juga stabil. Umat Israel mengalami kemerosotan rohani yang amat sangat: banyak di antara mereka melanggar perjanjian dengan Allah, terjadi kelesuan rohani, penyembahan yang salah, ketidakadilan sosial, perceraian, kawin campur dengan perempuan-perempuan asing, mengabaikan perpuluhan, kebob